Mengenal Sosok Nicke Widyawati, Dirut Pertamina yang Terpilih Sebagai Perempuan Berpengaruh di Dunia

- 16 Oktober 2021, 23:59 WIB
Dirut PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati menempati peringkat ke-17 dari 100 perempuan paling berpengaruh di dunia atau most powerful women international versi Majalah Fortune.
Dirut PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati menempati peringkat ke-17 dari 100 perempuan paling berpengaruh di dunia atau most powerful women international versi Majalah Fortune. /Instagram @nicke_widyawati

Sebagaimana dilansir Lingkar Madura dari berbagai sumber, Nicke Widyawati adalah seorang perempuan kelahiran Tasikmalaya, Jawa Barat pada 27 Desember 1967.

Dia juga merupakan alumni Teknik Industri di Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Magister Hukum Bisnis di Universitas Padjajaran, Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: Harta Kekayaan Mark Zuckerberg Turun Rp8,6 Triliun Imbas Facebook, WhatsApp dan Instagram Down

Sebelum memimpin Pertamina, Nicke Widyawati mengawali karirnya sebagai karyawan sebuah bank di Bandung. Selanjutnya, dia memutuskan pindah ke PT Rekayasa Industri dan terlibat beberapa proyek yang bekerja sama dengan Pupuk Sriwijaya (PUSRI) di Palembang, Lhokseumawe, Cilegon, dan Malaysia.

Berkat kerja kerasnya, karirnya semakin menanjak. Terbukti, perempuan 54 tahun ini sempat dipercaya menjadi Direktur Utama perusahaan plat merah yang bergerak di bidang listrik yaitu Mega Eltra.

Seiring waktu, karena dinilai kinerjanya semakin luar biasa, Nicke Widyawati pun ditarik dan dipercaya mengemban jabatan Direktur Pengadaan Strategi di Perusahaan Listrik Negara (PLN) pada 2014.

Baca Juga: OJK Perpanjang Relaksasi Restrukturisasi Kredit Perbankan Hingga Maret 2023, Ini Ketentuan Lengkapnya!

Setelah 3 tahun lamanya berada di PLN, barulah Nicke Widyawati pindah ke Pertamina dan dipercaya menduduki jabatan Direktur Sumber Daya Manusia, Pelaksana Tugas Direktur Logistik, dan Rantai Pasokan dan Infrastruktur pada 2017.

Tidak berlangsung lama, istri Fitriansyah ini pun diangkat menjadi Dirut pada Agustus 2018 dengan memimpin kurang lebih 32 ribu karyawan hingga sekarang.

Menjabat sebagai Dirut PT Pertamina, Nicke Widyawati membawa keberhasilan. Dia berhasil membawa Pertama mendapatkan penghasilan mencapai Rp769,2 triliun setiap tahunnya.

Halaman:

Editor: Moh Badar Risqullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah