PAUD El-Fath Sumenep Terpilih Jadi Lokus Standarisasi SRA Tingkat Nasional 2024

- 16 Mei 2024, 13:27 WIB
PAUD El-Fath Kabupaten Sumenep bersama dengan Tim Gugus Tugas KLA dan para siswa
PAUD El-Fath Kabupaten Sumenep bersama dengan Tim Gugus Tugas KLA dan para siswa /LingkarMadura

LINGKAR MADURA - PAUD El-Fath Sumenep terpilih menjadi lokus Standarisasi Satuan Pendidikan Ramah Anak (SRA) tingkat Nasional tahun 2024.

Hal tersebut sebagaimana tertuang dalam surat Deputi Bidang Pemenuhan Hak Anak Kemen PPPA Republik Indonesia dengan nomor: B-20/D.PHA.05/TK.04/04/2024.

PAUD El-Fath menjadi satu-satunya PAUD di Madura yang menjadi lokus standarisasi SRA mewakili Provinsi Jawa Timur.

Hingga saat ini, para tenaga pendidikan di PAUD El-Fath masih terus mempersiapkan semua berkas dan kelengkapan lainnya sebagai instrument penilaian.

Baca Juga: Percepatan Penurunan Stunting, Dinkes PPKB Kabupaten Sumenep Gelar Internalisasi Pengasuhan Balita

Seluruh berkas tersebut, selanjutnya akan diunggah melalui platform yang sudah disediakan oleh Kemen PPPA untuk dilakukan verifikasi.

Pendampingan Oleh Tim Gugus Tugas KLA Tingkat Kabupaten

Pendampingan PAUD El-Fath oleh Tim Gugus Tugas KLA
Pendampingan PAUD El-Fath oleh Tim Gugus Tugas KLA LingkarMadura

Pasca terpilih sebagai lokus standarisasi SRA tingkat Nasional, PAUD El-Fath segera mempersiapkan segala bentuk kelengkapan dan dibutuhkan.

Dalam persiapannya, PAUD El-Fath juga didampingi oleh Tim Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak tingkat Kabupaten Sumenep.

Halaman:

Editor: Yoga Pratama Widiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah