Calon Jamaah Haji Sumenep Resmi Berangkat ke Tanah Suci, Begini Pesan Wakil Bupati Sumenep

- 19 Juni 2022, 07:48 WIB
Seluruh Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Sumenep selalu menjaga kekompakan, sehingga bisa mengkoordinir satu sama lain agar tidak terpisah
Seluruh Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Sumenep selalu menjaga kekompakan, sehingga bisa mengkoordinir satu sama lain agar tidak terpisah /Dok. Pemkab Sumenep

LINGKAR MADURA - Seluruh Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Sumenep selalu menjaga kekompakan, sehingga bisa saling mengkoordinir satu sama lain agar tidak ada satupun yang terpisah.

“Kami mengharapkan para jamaah untuk menjaga kekompakan selama menjalankan ibadah haji di tanah suci Mekkah,” kata Wakil Bupati Sumenep Hj. Dewi Khalifah di sela-sela pemberangkatan CJH Kabupaten Sumenep 2022, di GOR A. Yani Panglegur, Sabtu 18 Juni 2022.

Untuk itulah, para CJH harus menjaga kebersamaan dan rasa kekeluargaan, bahkan manakala di antara para jamaah ada yang membutuhkan bantuan, jangan segan-segan menolongnya untuk kebaikan bersama. 

Baca Juga: HARI AYAH SEDUNIA: Inilah 20 Kata-Kata Ucapan Menyentuh untuk Ayah Tercinta

“Pelaksanaan haji bersifat kolektif tentu saja jika ada satu masalah pasti berdampak kepada yang lain, karena itulah, taatilah aturan  jangan mengambil keputusan sendiri-sendiri, supaya pelaksanaan ibadah haji bisa berjalan lancar,” tutur Wakil Bupati.

Wakil Bupati mengungkapkan, CJH harus berkoordinasi dan berkomunikasi dengan pendamping haji, bahkan jangan takut bertanya untuk kelancaran pelaksanaan ibadah haji, termasuk memeriksakan kesehatan kepada tenaga medis apabila merasa ada gangguan kesehatan.

“Kami mendoakan semua CJH dalam melaksanakan rangkaian ibadah haji berjalan lancar dan semoga memperoleh predikat haji mabrur,” ungkapnya.

Baca Juga: KODE REDEEM ML Terbaru 19 Juni 2022: Dapatkan Skin dan Hadiah Menarik di Mobile Legends

Sementara itu, Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Sumenep 2022 yang tergabung dalam kloter 21 sebanyak 316 orang jamaah, berangkat dari GOR A. Yani Pangligur Sumenep menuju Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Sabtu 18 Juni 2022 pukul 01.00 WIB, 

Halaman:

Editor: Erik Okta Nurdiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x