dr. Tirta Beri Penjelasan Perbedaan Gejala Influenza Dengan Covid-19, Simak Selengkapnya

- 30 Juli 2021, 18:42 WIB
Inilah Tanda Orang yang Berisiko Tinggi Mengalami Gejala Long Covid
Inilah Tanda Orang yang Berisiko Tinggi Mengalami Gejala Long Covid /Tumisu/pixabay

“Nah kalau kamu kena yang Covid, ini gejala utamanya adalah nyeri telan, batuk, dan mulai muncul anosmia (tidak bisa mencium bau-bauan), augesia (tidak bisa mengecap indra asin dan indra manis), dan yang terakhir parosmia (rasanya bau busuk atau bau gosong terus),” tutur dr. Tirta.

Gejala-gejala tersebut terjadi, karena adanya blokade akibat sel radang yang melawan virus di reseptor nomor 2.

Baca Juga: Pemkab Sumenep Beri Bantuan Beras Kepada Masyarakat Terdampak PPKM

“Kalau treatment-nya covid, dia batuk berat tapi mau ngeluarin dahak gak bisa, maka orang lebih sering batuk kering. Makanya dikasih Acetylcysteine atau bisa juga OBH item, atau Ambroxol itu juga bisa, itu mengencerkan dahak sehingga bisa dikeluarkan,” kata dr. Tirta.

Gejala yang disebutkan tersebut telah masuk gejala ringan Covid-19, yakni demam, nyeri sendi, dan anosmia yang bisa bertahan sampai 3 minggu.

Akan tetapi, dia menekankan bahwa anosmia bukanlah faktor utama penularan, karena faktor utama penularan adalah demam dan batuk. Sebab, demam merupakan tanda bahwa infeksi virus aktif.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kesehatan 30 Juli 2021, Gemini Kesehatanmu Cukup Baik, Leo Kontrol Energimu

“Nah di hari empat-enam ini, mulai dikasih Acetylcysteine dan wajib bed rest toral. Kalau influenza dia gejalanya pilek, nyeri telan juga, tapi batuknya berdahak. Ini semuanya isoman, supaya energi tubuh difokuskan untuk mengurus covid,” tutur dr. Tirta.

Maka dari itu, orang yang terinfeksi Covid-19 akan merasa tubuh lebih lemas, karena energi tersita di limfosit untuk ‘menghajar’ virus corona yang ada di dalam tubuh.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Berkepribadian dan Berkarakter Baik, Cek Zodiakmu Sekarang!

Halaman:

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah