Bacaan Niat Sholat Duha Bahasa Arab, Latin dan Arti Lengkap dengan Tata Caranya

- 5 April 2022, 13:35 WIB
Ilustrasi Sholat
Ilustrasi Sholat /Alena Darmel/Pexels

LINGKAR MADURA - Shalat Duha adalah shalat yang termasuk shalat sunnah muakkad, yaitu shalat sunnah yang sangat dianjurkan oleh Rasulullah, SAW. Dan jarang ditinggalkan oleh Rasulullah SAW.

Cara melaksanakan shalat duha sama seperti shalat fardhu dan shalat sunnah lainnya. Yaitu diawali dengan takbir dan diakhiri dengan salam.

Jumlah rakaat pada shalat duha minimal dua rakaat dengan satu kali salam. Maksimal jumlah rakaat shalat duha 12 rakaat atau 6 kali salam menurut Imam An-Nawawi yang bermadzhab As-Syafii.

Namun, dalam buku yang berjudul Bolehkah Salat Dhuha Berjamaah? yang ditulis oleh Muhammad Saiyid Mahadhir, mengatakan bahwa shalat duha minimal dikerjakan dengan dua rakaat dan maksimal 8 rakaat.

Baca Juga: UPDATE Transfer Klub Pesib: Bek Senior Supardi Nasir Ucapkan Perpisahan

Waktu shalat duha dimulai dari saat mata hari mulai naik (sekitar pukul 06.30 WIB) sampai seperempat siang (sekitar pukul 10.30 WIB)

Di bulan puasa ini, tentu sangat baik jika kita melaksanakan salat duha. Selain menambah pahala dari bulan puasa, shalat duha ini juga sangat dianjurkan.

Cara melaksanakan shalat duha sama dengan shalat yang lainnya, harus berniat terlebih dahulu sebelum takbiratul ihram.

Bacaan niat shalat duha:

Halaman:

Editor: Yoga Pratama Widiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x