6 Keistimewaan Hari Jumat Yang Harus Kamu Ketahui, Salah Satunya Hari Mustajabnya Doa

16 April 2022, 10:34 WIB
Ilustrasi Sholat Jumat. 9 Amalan Sunnah yang Wajib Dikerjakan Sebelum Melaksanakan Sholat Jumat /Humas Jabar

LINGKAR MADURA – Layaknya bulan ramadhan yang dikatakan bulan paling istimewa diantara 11 bulan islam lainnya, begitupula hari jum’at yang merupakan hari paling istimewa diantara hari-hari lainnya dalam sepekan.

Keistimewaan hari jum’at dikarenakan terdapat beberapa hal yang hanya ada pada hari tersebut seperti sebut saja salah satu contoh ialah hari dilipatgandakan nya pahala seseorang.

Selain itu hari jum’at juga disebut sebagai hari raya umat islam dalam sepekan yang mana saking istimewanya hari ini sampai diibaratkan sebagaimana yang telah disebutkan.

Baca Juga: Apakah Email Bisa Menyebabkan Pemanasan Global? Berikut Fakta Aslinya

Dalam sebuah Hadits disebutkan bahwa “Sebaik-baik hari yang disinari matahari adalah hari jum’at.

Pada hari itu Nabi Adam AS diciptakan, pada hari itu ia dimasukkan ke Surga, dan pada hari itu pula ia dikeluarkan darinya. Tidak akan terjadi hari kiamat kecuali pada hari Jum’at” H.R Tirmidzi.

Selain yang telah disebutkan dalam hadits diatas, terdapat pula beberapa keistimewaan hari jum’at lainnya.

Selengkapnya mari kita bahas 6 kesitimewaan hari jum’at berikut ini.

Baca Juga: Ini Cerita Mengapa Dokter Tirta Disebut Cipeng, Ternyata Awalnya Hinaan

1. Hari Yang Paling Mulia

Dikutip dari buku Fadhilah Hari Jum’at karangan Moh. Sanusi, dikatakan bahwa hari jum’at merupakan hari yang paling mulia.

Bukan tanpa alasan, hari jum’at dikatakan sebagai hari yang istimewa karena hari tersebut adalah salah satu dari sekian banyak hari yang dipilih oleh Allah untuk menjadi hari yang paling agung. Dalam suatu hadits dijelaskan

“Sungguh hari jum’at tuannya hari dan yang paling agung di sisi Allah” H.R Ahmad dan Ibnu Majah.

Baca Juga: Update Jumlah NIP CPNS dan PPPK Guru yang Sudah Ditetapkan BKN, Segera Cek Selengkapnya

2. Hari Diampuni Dosa-Dosa Manusia

Hari jum’at sebagai hari yang mulia tentu memiliki keistimewaan yang tidak dimiliki oleh hari-hari lainnya.

Salah satu keistimewaan hari jum’at yang tidak dimiliki oleh hari lain ialah hari diampuninya dosa-dosa. Dalam sebuah hadits dikatakan

“Barang siapa berwudhu dengan sempurna, kemudian dia ikut Sholat jum’at, mendengarkan (khotbah) dan diam, maka dosa yang ia lakukan antara hari itu sampai jum’at yang lalu ditambah tiga hari berikutnya diampuni oleh Allah. Dan barang siapa menyentuh kerikil (bermain-main pada waktu khatib berkhutbah), maka sangatlah sia-sia” H.R Muslim.

Baca Juga: Cara Hapus Email dengan Cepat untuk Hindari Pemanasan Global, Sayangi Bumi Kita!

3. Hari Dilipatgandakan Pahala dan Kebaikan

Pada hari jum’at pahala dan kebaikan yang kita lakukan akan bernilai dua kali lipat dari pahala dan kebaikan yang kita lakukan dihari-hari selain jum’at.

Al-Hafizh Ibnu Katsir mengatakan bahwa hari jum’at dikatakan jum’at yang berasal dari kata al-jamu’ (berhimpun) hal ini dapat diartikan sebagai hari dimana Nabi Adam dan Siti Hawa bertemu atau juga bisa dikatakan sebagai hari dimana umat islam senantiasa berkumpul untuk melaksanakan ibadah pada Allah SWT. Dalam sebuah hadits dikatakan

“Amal kebaikan itu akan berlipat ganda (pahalanya) pada hari jum’at” H.R Thabrani.

4. Hari Raya Umat Islam Dalam Sepekan

Keistimewaan lain yang dimiliki oleh hari jum’at ialah disebut sebagai hari raya umat islam dalam jangka waktu sepekan. Bagaimana bisa hari jum’at disebut demikian. Disebutkan dalam sebuah hadits bahwa:

Baca Juga: LINK BACA One Piece Chapter 1047 Akibat Pertarungan Luffy Melawan Kaido

“Sesungguhnya hari jum’at adalah hari raya. Karena itu janganlah kalian jadikan hari raya kalian ini sebagai hari untuk berpuasa, kecuali jika kalian berpuasa sebelum atau sesudah hari juma’at” H.R Ahmad dan Hakim

5. Hari Mustajabnya Do’a

Hari jum’at adalah hari dimana terdapat waktu-waktu mustajabnya do’a.

Meskipun begitu namun kepastian kapan waktu yang dimaksud tidak benar-benar ada keterangan pasti, hal ini seperti layaknya malam Lailatul Qadar.

Namun beberapa pendapat mengatakan bahwa waktu terbaik yang dimaksud adalah setelah sholat ashar. Dalam sebuah hadits disebutkan.

Baca Juga: Pahami Syarat Wajib dan Syarat Sah Sholat Jum’at Berikut Ini, Nomor 2 Paling Penting

“Pada hari itu ada saat yang tidaklah seorang hamba muslim bertepatan dengannya (hari jum’at) dalam keadaan ia berdiri sholat yang ia meminta sesuatu kepada Allah SWT melainkan akan dikabulkan oleh Nya” H.R Bukhari.

6. Hari Terjadinya Banyak Peristiwa Penting

Pada hari jum’at terjadi banyak sekali peristiwa-peristiwa penting yang menjadikan hari ini istimewa.

Beberapa peristiwa yang terjadi di hari jum’at ialah diciptakannya manusia pertama Nabi Adam AS.

Serta pada hari tersebut ia diwafatkan, ditiupkannya sangkakala pada hari kiamat serta ditiupkannya sangkakala kedua di alam kubur.

Baca Juga: Pahami Syarat Wajib dan Syarat Sah Sholat Jum’at Berikut Ini, Nomor 2 Paling Penting

Bahkan Anas Bin Malik mengatakan bahwa kelak di surga Allah akan senantiasa menamppakkan dirinya untuk para penghuni surga setiap hari jum’at. Wallahua’lam

7. Keistimewaan Orang Yang Meninggal Di Hari Jum’at

Keistimewaan hari jum’at yang tidak dimiliki oleh hari-hari lainnya ialah ketika seseorang meninggal di hari tersebut maka ia meninggal dalam keadaan Husnul Khotimah. Dalam sebuah hadits dikatakan

“Tidaklah seorang muslim meninggal pada hari jum’at atau malam jum’at melainkan Allah melindunginya dari siksa kubur” H.R Tirmidzi.

Baca Juga: HASIL PERTANDINGAN AC Milan vs Genoa, I Rossoneri Rebut Kembali Puncak Klasemen Serie A

Itulah beberapa keistimewaan yang dimiliki oleh hari jum’at dimana keistimewaan tersebut tidak dimiliki oleh hari-hari lainnya. Maka hendaklah kita memperbanyak ibadah di hari tersebut untuk tabungan kita di akhirat kelak.***

 
Editor: Erik Okta Nurdiansyah

Sumber: Buku Fadhilah Hari Jum’at karya Moh. Sanusi

Tags

Terkini

Terpopuler