Kampong Ijo Goes To School, Masifkan Program Beasiswa Sampah ke Sekolah-sekolah di Kab. Sumenep

- 27 Januari 2022, 23:55 WIB
/

LINGKAR MADURA – Komunitas Kampong Ijo kembali mengadakan sosialisasi program beasiswa sampah di SMK Al-Karimiyyah dengan tajuk “Kampong Ijo Goes To School”, pada Rabu,19 Januari 2022.

Selain sosialisasi program beasiswa sampah, Kampong Ijo juga membentuk kader lingkungan dengan sebutan “Kader Ijo”.

Acara sosialisasi tersebut diikuti oleh 50 siswa dengan 10 siswa dikukuhkan sebagai Kader Ijo di SMK Al-Karimiyyah Sumenep.

Baca Juga: Kampong Ijo Luncurkan Program Beasiswa Sampah di MAN Sumenep, Semua Berasal dari Sedekah Sampah

Sekretaris Kampong Ijo, Machallafri Iskandar, mengatakan, bahwa sosialisasi beasiswa sampah ini akan lebih dimasifkan lagi dengan tajuk Kampong Ijo Goes To School.

“Seperti namanya, Kampong Ijo Goes To School akan berkunjung ke sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Sumenep untuk mensosialisasikan program beasiswa sampah,” ujar Machallafri.

Afri, sapaan akrabnya, berharap, para Kader Ijo yang sudah terbentuk bisa istiqomah dalam mensyiarkan program beasiswa sampah yang berasal dari gerakan sedekah sampah itu.

Baca Juga: Kampong Ijo Luncurkan Program Beasiswa Sampah di MAN Sumenep, Semua Berasal dari Sedekah Sampah

 “Semoga Kader Ijo yang sudah terbentuk, juga bisa ikut menumbuhkan kesadaran teman-teman untuk merawat lingkungan dengan memanfaatkan sampah dan mengajak untuk peduli pada sesama, khususnya di lingkungan sekolahnya” jelasnya.

Halaman:

Editor: Machallafri Iskandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x