HUT RI yang Ke 77, Karang Taruna Torjunan Ikuti Himbauan Pemkab Sampang

10 Agustus 2022, 10:55 WIB
Karang taruna sampang /

 

LINGKAR MADURA - Sejumlah masyarakat Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, antusias menyambut HUT RI yang Ke 77.

Hal ini dibuktikan dengan berkibarnya bendera merah putih di seluruh polosok desa.

Tidak hanya itu, banyak oganisasi kepemudaan dan organisasi masyarakat mengadakan berbagai macam lomba.

Diketahui antusias sejumlah masyarakat Sampang itu lantaran ada himbauan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat.

Berikut himbauan Pemerintah Kabupaten Sampang dikutip Lingkarmadura.com dari Akun Resmi Instragram @kabupaten.sampang, pada tanggal 8 Agustus 2022.

Baca Juga: Gelar Festival Hari Anak Nasional, Ketua Dekranasda Sampang: Mereka Menjadi Insan Mulia

1. Memasang dekorasi, umbul -umbul, poster, spanduk, baliho, atau hiasan lainnya di lingkungan masing- masing serentak mulai tanggal 20 Juli sampai 31 Agustus 2022.

2. Mengibarkan bendera merah putih secara serentak di lingkungan masing masing pada tanggal 1-31 Agustus 2022.

3. Tanggal 17 Agustus, mulai pukul 10:17 -10:20 WIB, yakni selama 3 menit, diharap untuk menghentikan semua kegiatan (berdiri tegap saat lagu kebangsaan Indonesia Raya dikumandangkan secara serentak untuk memperingati detik-detik Proklamasi).

Ternyata himbauan tersebut disambut hangat oleh salah satu Organisasi Kepemudaan yang bernama Karang Taruna Arjuna Yaya, Desa Torjunan, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang.

"Hal itu kami laksanakan karena mengikuti himbauan Pemkab Sampang yang mengajak seluruh masyarakat kabupaten Sampang untuk mengibarkan bendera NKRI, kata Khoirul Anam Ketua Karang Taruna Desa Torjunan Kepada Lingkarmadura.com.

Baca Juga: Cara Membuat Gerabah, Tour Brand Lokal Sampang Adakan Pelatihan

Ini juga salah satu cara kami, untuk mengenang para pahlawan yang sudah berjuang mati-matian melawan para penjajah di saat Indonesia ingin merdeka", tuturnya.

Diceritakan oleh Khoirul, tahun kemarin, organisasinya mendapatkan apresiasi dari Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi.

Apresiasi itu didapat lantaran Khoirul bersama anggotanya memasang 1001 bendera di sepanjang jalan raya di desanya.

"Kami mendapatkan apresiasi dari Pak Bupati. Karena memasang 1001 bendera ternyata itu membuat jalan raya indah juga menjadi edukasi kepada masyarakat. Bahkan ada kejadian yang miris, bendera yang kami pasang sering di gondol maling dan pelakunya ditangkap", katanya.

Baca Juga: Jadi Perwakilan Kabupaten Sampang di Anugerah Pemuda Utama Jatim, Muzaiyana: Kami Membawa Visi Kemanusiaan

Semoga di tahun ini, masyarakat dan kaum pemuda lebih antusias serta bisa merefleksikan nilai- nilai kemerdekaan", harapnya***

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler