Tidak Direstui Menikah, Seorang Wanita di Tangerang Bakar Bengkel dan Rumah Kekasihnya

- 12 Agustus 2021, 14:15 WIB
Barang bukti yang diamankan kepolisian atas peristiwa seorang wanita berinisial MA yang nekat membakar bengkel dan rumah kekasihnya karena pernikahannya tidak direstui.
Barang bukti yang diamankan kepolisian atas peristiwa seorang wanita berinisial MA yang nekat membakar bengkel dan rumah kekasihnya karena pernikahannya tidak direstui. /dok. PMJ News

LINGKAR MADURA – Gara-gara tidak direstui menikah oleh orangtua kekasihnya. Seorang wanita berinisial MA, 29 tahun, membakar bengkel sekaligus rumah kekasihnya, Lionardo, 34 tahun, di Pasar Malabar, Tangerang, Banten.

Akibatnya, sebanyak tiga orang meninggal dunia dalam insiden yang terjadi pada Jumat, 6 Agustus 2021. Ketiga orang tersebut yaitu pemilik bengkel bernama Edy, 66 tahun, istrinya bernama Lilys, 55 tahun, dan anaknya yaitu Lionardi.

Kasubbag Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Abdul Rochim menjelaskan aksi pembakaran ini bermula dari pertengkaran MA dengan Lionardi yang merupakan kekasihnya di depan bengkel milik ayahnya, Edy.

Baca Juga: Hanya Selisih 4 Jam, Rumah dan Puskesmas di Sumenep Terbakar

Pertengkaran itu terjadi lantaran MA kecewa dengan orang tua Lionardi yang tidak merestui pernikahannya. Padahal, MA saat itu mengaku sedang dalam kondisi hamil.

”Sebelum terjadi kebakaran, Lionardi sempat bertengkar dengan MA di depan bengkel milik ayahnya,” kata dia dalam keterangannya dilansir Lingkar Madura dari PMJ News, Kamis, 12 Agustus 2021.

Usai bertengkar, Kompol Abdul Rochim menyebutkan MA pergi meninggalkan Lionardo dengan mengancam akan kembali untuk membakar bengkel milik orang tuanya.

Baca Juga: BMKG Kalianget Beri Peringatan Dini Gelombang Ekstrem Lebih 4.0 Meter, Masyarakat Sumenep Harus Waspada

Benar saja, ancaman MA kepada Lionardi itu ternyata tidak main-main. Kompol Abdul Rochim menyebutkan MA datang kembali ke bengkel dengan membawa bungkusan plastik berisi bensin.

Halaman:

Editor: Moh Badar Risqullah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x