Zinchenko Sepakat Gabung Arsenal, Manchester City Incar Cucurella Sebagai Pengganti

- 19 Juli 2022, 07:57 WIB
/

 

LINGKAR MADURA - Arsenal dan Manchester City dikabarkan telah sepakat mengenai transfer Oleksandr Zinchenko.

Zinchenko akan segera menjalani tes medis minggu ini untuk menyelesaikan kepindahannya ke Arsenal

Arsenal telah setuju untuk membayar Zinchenko senilai £30 juta dari Manchester City.

Arsenal juga telah menyetujui persyaratan pribadi dengan Zinchenko pada kontrak hingga 2026.

Kedua klub tersebut telah menetapkan nilai biaya tersebut pada Jum'at lalu.

Namun pembicaraan dengan Zinchenko baru diselesaikan pada Senin, 18 Juli 2022.

Baca Juga: Chelsea Resmi Datangkan Raheem Sterling dari Manchester City di Bursa Pemain Liga Inggris Musim Ini

Pemain internasional Ukraina tersebut ingin bekerja sama lagi dengan Mikel Arteta.

Manajer Arsenal diketahui pernah bermain bersamanya di City sebagai asisten Pep Guardiola.

Saat ini City sedang bersiap untuk menawar bek kiri Brighton Marc Cucurella.

Cucurella adalah target utama Guardiola untuk yang pernah ditempati Zinchenko.

Zinchenko telah digunakan terutama sebagai bek kiri oleh City tetapi dapat bermain di peran lain, termasuk lini tengah.

Zinchenko siap menjadi rekrutan kedua Arteta musim panas ini yang berasal dari City.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga Inggris: Christian Eriksen Sepakat Gabung Manchester United

Diketahui, Arsenal telah lebih dulu mendatangkan mantan penyerang City asal Brazil Gabriel Jesus beberapa pekan lalu.

Sementara itu, Cucurella bergabung dengan Brighton dari Getafe pada Agustus tahun lalu.

Cucurella pernah bermain di Barcelona namun ia tidak lolos dari tim B.

Ia juga telah melakukan debutnya di Timnas Spanyol pada tahun lalu.***

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah