PSIS Semarang Langsung Gaet Taisei & Fortes Pasca BRI LIGA 1, Bakal Mengerikan!

- 1 April 2022, 20:06 WIB
PSIS Semarang langsung gaet Taisei Marukawa dan Carlos Fortes.
PSIS Semarang langsung gaet Taisei Marukawa dan Carlos Fortes. /

LINGKAR MADURA - Belum satu hari pasca BRI Liga 1 berakhir, PSIS Semarang Langsung tancap gas dengan menggaet Taisei Marukawa dan Carlos Fortes.

Kepastian PSIS menggaet dua bintang asing BRI Liga 1 musim 2021 itu juga langsung diumumkan di akun media sosial klub tersebut.

"Sugeng Rawuh, selamat datang Taisei Marukawa dan Carlos Fortes," ujar akun PSIS, Jumat siang, 1 April 2022.

Baca Juga: Cek Jadwal Seleksi Akademik PPG 2022 dan Cara Cetak Kartu Peserta

Sebelumnya memang dikabarkan, pemain terbaik BRI Liga 1 itu tak bisa memenuhi kontrak lanjutan dengan Persebaya. Demikian juga Carlos Fortes tidak lagi bekerja sama dengan manajemen Arema.

Marukawa asal Jepang, menjadi pemain asing non striker paling subur dengan mencetak 17 gol. Sedangkan Carlos Fortes striker tersubur di Singo Edan dengan 20.  Fortes dan Marukawa sudah pamit dari klub asalnya.

Tentu saja kedatangan dua asing berbahaya tersebut akan membuat tim Mahesa Jenar menakutkan di musim 2022 yang hanya 3 bulan lagi akan digelar.

Baca Juga: Biodata dan Profil Nita Gunawan yang Diduga Jadi Selingkuhan Raffi Ahmad, Simak Selengkapnya!

Mahesa Jenar kini punya dua mesin gol yang lincah dan menakutkan. Padahal di musim 2021 pun tim ini cukup produktif dalam mencetak gol baik oleh pemain lokal maupun asing.

Halaman:

Editor: Nawaf

Sumber: instagram @psisfcofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah