Keren, Shin Tae Yong Sudah Antarkan Dua Timnas ke Piala Asia

19 September 2022, 08:09 WIB
Shin Tae Yong dielu-elukan usai mengantarkan Timnas Indonesia U-20 ke Piala Asia 2023. /@galeri.sepakbola.nasional/

LINGKAR MADURA - Shin Tae Yong berhasil mengantarkan dua timnas ke Piala Asia 2023.
Capaian yang menggembirakan sekaligus membanggakan.

Timnas Indonesia U-20 baru saja sukses menekuk musuh kuat di Asia Tenggara, Vietnam.

Dalam pertandingan di Grup F, di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Indonesia mengalahkan Vietnam dengan skor 3-2, Minggu malam, 18 September 2022.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Scorpio Hari ini, 18 September 2022: Waktunya Memanjakan Pasanganmu, Buatlah Dia Bahagia!

Turun di tengah dukungan ribuan suporter Garuda, gol pertama Indonesia dicetak oleh pemain pengganti Marselino Ferdinan di menit ke-60.

Namun disamakan akibat gol bunuh diri Ferrari di menit 66.

Bahkan Vietnam berbalik unggul melalui serangan balik cepat di menit 79 melalui Quan Tien.

Baca Juga: Nick Kuipers Senang Banyak Pelukan di Pertandingan Persib

Shin Tae Yong memasukkan 3 pemain baru dan hasilnya permainan menyerang makin hidup.

Di menit 82 akhirnya Garuda Muda menyamakan skor 2-2. Ferrari berhasil menebus kesalahannya dengan mencetak gol melalui sundulan kepala.

Tak terhenti di situ, perjuangan untuk jadi juara grup berbuah gol tambahan.

Sebuah akselerasi dari sayap kanan dilakukan Nico. Pemain Persija Jakarta itu menusuk hingga ke dekat gawang.

Baca Juga: Begini Mekanisme Penempatan Guru Lulus Passing Grade PPPK Tahun 2021

Bola disepak melewati kiper Vietnam dan diteruskan oleh Rabani di menit ke-85.

Andai pun tak ada Rabani, bola bisa terus menembus gawang lawan, namun dengan cepat disentuh Rabani.

Hingga tambahan waktu babak kedua berakhir, skor 3-2 tak berubah untuk kemenangan Indonesia.

Hasil ini membuat Timnas Indonesia U-20 menjadi juara grup F dengan poin sempurna 9.
Garuda Muda meraih 3 kali kemenangan dengan selisih gol 12-3.

Baca Juga: Begini 5 Cara Hidup Minimalis Ala Anak Kos

Hasil ini pula muat Indonesia lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.

Sedangkan Vietnam di posisi runner-up dan masih berpeluang lolos jika menjadi 5 runner-up terbaik.

Capaian ini juga menambah prestasi timnas Indonesia di bawah asuhan Pelatih Shin Tae Yong.

Baca Juga: Hasil Uji Kompetensi Mahasiswa PPG Prajabatan dan Dalam Jabatan Periode III Diumumkan, Cek Segera!

Sejak melatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong telah berhasil mengantarkan dua timnas ke putaran final piala Asia.

Kedua Timnas itu adalah Timnas Indonesia senior dan Timnas Indonesia U-20.

Sebelumnya Timnas senior juga berhasil lolos dari kualifikasi Piala Asia 2023 usai menjadi runner-up terbaik kedua. Ini bisa dibilang keren.

Baca Juga: Mengerikan, Akan Hadapi Timnas Indonesia, Curacao Diperkuat 5 Pemain Liga Eropa!

"Dua kali sudah juru taktik asal Korea Selatan ini mengantarkan tim Garuda ke putaran final tahun depan.

Piala Asia senior dan Piala Asia U-20. Ucapkan terima kasih untuk coach Shin. Proses itu nyata," ujar @galeri.sepakbola.nasional.***

Editor: Nawaf

Sumber: Dari Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler