Apa Dampak Perbedaan Usia dalam Pernikahan? Simak Penjelasannya di Sini

13 Juni 2022, 20:15 WIB
Ilustrasi pernikahan. Berikut ini 5 pantangan sebelum menikah. /Pixabay/Belajati Raihan Fahrizi

LINGKAR MADURA - Ini dampak beda usia dalam pernikahan.

Perbedaan usia dalam sebuah pernikahan idealnya tak terlalu jauh. Biasanya usia pria lebih tua dari usia perempuan.

Namun tidak sedikit ada pernikahan dengan beda usia jauh. Bisa pula justru sebaliknya, usia perempuan lebih tua dari pasangannya.

Berikut adalah kondisi atau dampak dari perbedaan usia pernikahan.

Baca Juga: PSIS Semarang Mengamuk, Calon Kuat Juara Piala Presiden

Pertama, usia pasangan seumur

Contohnya menikah dengan teman kuliah.

Lulus kuliah, kerja satu-dua tahun, kemudian menikah sama teman seangkatan 

Nah, dampaknya biasanya soal finansial yang belum mapan dari ke dua belah pihak. 

Selain itu teori "kerumahtanggaan dan parenting" masih pas-pasan.

Baca Juga: Viral Video Nabila Ishma Bersimpuh di Samping Peti Jenazah Eril Kekasihnya, Netizen Nangis Berjamaah

Dampaknya masih suka ribut hal-hal sepele, emosi belum stabil, dan syok begitu anak lahir di tahun pertama pernikahan.

Tapi romantis ala anak mudanya masih bakal terasa sekali.

Kedua, Suami Lebih Tua dari Istri 

Jarak 1 atau 2 tahun, ibaratnya nikah sama kakak senior, masih biasa, selera pun biasanya masih beda tipis.

Baca Juga: Ini Pelukan dan Ciuman Terakhir Keluarga Ridwan Kamil untuk Jenazah Eril

Tapi jika jaraknya jauh? Entah 8, 10, 12, 14 bahkan 20 tahun? 

Mungkin positifnya suami sudah lebih mapan secara finansial, istri terima beres.

Tapi kadang, istri masih suka main, suami serba mager. Atau sebaliknya, suami merasa bahwa istri masih anak kemarin sore, masih junior, kurang dewasa. Hingga harus "hormat, tunduk, patuh" tanpa diskusi. Super superior.

Baca Juga: HASIL PERTANDINGAN Piala Presiden 2022: PSIS Libas Habis Persita Tangerang, 3 Pemain Barunya Tampil Gemilang

Ketiga, Istri Lebih Tua dari Suami 

Ini biasanya jadi bahan ghibah paling seru di Indonesia.

Kok kok mau sih masih muda sama tante-tante? Pasti karena kaya!

Selain dampak dighibahi, jika perempuannya sudah terlampau lanjut usia, kemungkinan memiliki keturunan menjadi menipis.

Hasrat laki-laki yang besar juga menjadi masalah tersendiri lagi. 

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Tanggal 14, 15 dan 16 Juni 2022: Drama India Balika Vadhu dan Film Kumpulan Kisah Ngeri(KKN)

Tapi lagi-lagi, jodoh itu bukan soal usia, pun anak keturunan itu murni rezeki dari Sang Pencipta.

Adalah Rasulullah menikah pertama kali dengan Siti Khadijah yang usianya jauh lebih matang. 

Kemudian menikahi Siti Aisyah yang jauh lebih muda daripada Rasulullah. Namun pernikahannya tercatat harmonis dan romantis oleh tinta sejarah. 

Ini karena ternyata bukan tentang berapa jarak usia antara istri dan suami. Melainkan persiapan pernikahan yang dilakukan jauh-jauh hari. 

Kemampuan suami membimbing istri dalam beragama hingga memastikan kaki berada di surga, itu kunci suksesnya.

Baca Juga: Jadwal Tayang Squid Game Season 2 Kapan? Netflix Tayangkan Teaser

Singkatnya, saling tolong menolonglah kalian dalam kebaikan dalam berkeluarga.***

Editor: Nawaf

Sumber: Instagram @parentingasyik

Tags

Terkini

Terpopuler