6 Keutamaan Memperbanyak Membaca Shalawat Pada Hari Jumat, Simak Selengkapnya

- 16 April 2022, 20:03 WIB
Ilustrasi Sholat Jumat di Masjid Sebagai Seorang Muslim Sejati.
Ilustrasi Sholat Jumat di Masjid Sebagai Seorang Muslim Sejati. /Pixabay/cuivie/

LINGKAR MADURA – Meskipun dikatakan bahwa kita tidak boleh melakukan ibadah tertentu hanya pada hari jum’at tanpa adanya dalil yang mengkhususkan hal tersebut namun juga terdapat beberapa amalan utama yang sunnah untuk dilakukan baik di malam maupun di hari jum’at.

Beberapa amalan tersebut ialah seperti membaca surah Al-Kahfi, Sholat Jum’at dan juga Bershalawat.

Membahas tentang bersholawat mari kita ketahui apa saja hikmah-himah memperbanyak membaca sholawat di hari jum’at.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Besok 17 April 2022, Suasana Hati yang Tenang dan Harmonis Akan Berpihak Kepadamu

Memperbanyak membaca sholawat pada malam jum’at adalah salah satu ibadah yang disunnahkan.

Makna kata memperbanyak disini tentu bukan hanya membaca sholawat pada saat sholat namun juga diluar waktu sholat.

Dalam sebuah hadits disebutkan mengenai keutamaan memperbanyak membaca sholawat pada hari jum’at. Hadits tersebut berbunyi sebagaimana berikut.

Baca Juga: Penting! Peserta UTBK SBMPTN Wajib Membawa SKSK 12 di Hari H, Ini Contohnya

“Perbanyaklah Sholawat kepadaku (Nabi Muhammad SAW) pada setiap jum’at. Karena sholawat umatku akan diperlihatkan padaku pada setiap jum’at. Barang siapa yang banyak bershalawat kepadaku, dialah yang paling dekat denganku pada hari kiamat nanti” H.R Baihaqi.

Pada hadits tersebut dijelaskan bahwasanya sholawat yang dilantunkan umat muslim akan diperlihatkan pada Baginda Nabi Muhammad SAW pada setiap waktu jum’at dan orang yang memperbanyak membaca sholawat adalah orang-orang yang kelak paling dekat dengan Nabi Muhammad di hari kiamat.

Dikutip dari buku Fadhilah Hari Jum’at karangan Moh. Sanusi terdapat beberapa keutamaan memperbanyak sholawat yang dijelaskan oleh Ibnul Qayyim yaitu sebagai berikut.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Besok 17 April 2022, Hati-hatilah! Dengan Orang Baru yang Akan Memberikan Kenyamanan

1. Merupakan bentuk ketaatan kepada Allah SWT

2. Bagi orang yang bersholawat satu kali maka akan mendapat 10 kali sholawat dari Allah SWT

3. Peluang diterimanya do’a akan semakin besar apabila didahului dengan sholawat

4. Menjadi sebab kita mendapatkan syafaat

5. Menjadi sebab diampuninya dosa-dosa

Baca Juga: Ramalan Zodiak Leo Besok 17 April 2022, Mengabaikan Pasanganmu Hari Ini Bisa Membuatmu Stres Dalam Percintaan

6. Mendekatkan umatnya dengan Nabi Muhammad SAW

Memperbanyak membaca sholawat tidak memiliki waktu tertentu untuk dilakukan. Memperbanyak membaca sholawat bisa saja dilakukan pada malam maupun siang di hari jum’at. Seperti yang disampaikan dalam sebuah hadits

“Perbanyaklah Sholawat kepadaku pada hari jum’at dan malam jum’at. Barang siapa yang bersholawat kepadaku satu kali, niscaya Allah bersholawat kepadanya sepuluh kali” H.R Baihaqi.

Dari hadits tersebut dapat kita ketahui bahwa Allah akan bersholawat kepada umat muslim yang senantiasa bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW terkhusunya pada malam dan hari jum’at.

Baca Juga: Kenapa Dada Terasa Sakit? Perhatikan 10 Kemungkinan Penyebabnya Berikut Ini!

Pada dasarnya sholawat bukan sekedar bacaan biasa. seperti dzikir yang dilakukan untuk senantiasa mengingat Allah SWT, sholawat adalah suatu bukti kecintaan kita kepada Rasulullah SAW.

Memperbanyak bersholawat kepada Baginda Nabi Muhammad SAW adalah bentuk rasa cinta, rasa syukur dan rasa terimakasih kita atas kesabaran dan ketabahan beliau sehingga kita dapat menikmati indahnya islam di seperti saat ini.

Untuk itulah jangan sampai kita lupa memperbanyak membaca sholawat pada Baginda Nabi Muhammad SAW pada hari jum’at dan pada hari-hari lainnya untuk membuktikan hal tersebut.***

Editor: Erik Okta Nurdiansyah

Sumber: Buku Fadhilah Hari Jum’at karya Moh. Sanusi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x