RANS Turun Ke Zona Degradasi Klasemen Sementara BRI Liga 1 Usai Dikalahkan Persija 1-0

- 27 April 2024, 00:28 WIB
RANS Turun Ke Zona Degradasi Klasemen Sementara BRI Liga 1 Usai Dikalahkan Persija 1-0
RANS Turun Ke Zona Degradasi Klasemen Sementara BRI Liga 1 Usai Dikalahkan Persija 1-0 /BRI Liga 1/

LINGKAR MADURA - Laga lanjutan pekan ke 33 BRI Liga 1 mempertemukan antara Rans Nusantara FC Vs Persija Jakarta.

Pertandingan yang digelar pada Jumat, 26 April 2024 malam di Stadion Sultan Agung, Bantul itu menghasilkan Persija Jakarta sebagai pemenang dengan skor 1-0.

Kekalahan yang diterima RANS Nusantara membuatnya RANS turun ke zona degradasi atau posisi ke 16 Klasemen sementara BRI Liga 1.

Mereka baru memiliki 35 poin, tertinggal satu angka dari PSS Sleman dan Persita Tangerang yang menempati batas aman. 

RANS Nusantara memilki kesempatan terakhir untuk mengubah nasib pada laga terakhir melawan PSM Makassar, Selasa (30/4/2024).

Mereka harus meraih kemenangan dan berharap para pesaing terpeleset melawan rival masing-masing.

Preview Pertandingan

Sejak babak pertama dimulai jual beli serangan sudah dilakukan oleh kedua tim yang bertanding.

Persija menciptakan peluang pertama lewat Riko Simanjuntak di menit ke-13 dengan skema serangan balik cepat, namun masih bisa diblok pemain lawan.

Tim berjuluk Macan Kemayoran itu kembali mendapat peluang lewat tendangan Gustavo Almeida di menit ke-20 yang kembali masih bisa diblok.

Halaman:

Editor: Yoga Pratama Widiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x