Begini 6 Implementasi Kurikulum Merdeka Aspek Umum untuk Semua Jenjang

- 1 Agustus 2022, 08:26 WIB
Tahapan Implementasi Kurikulum Merdeka. Sumber instagram
Tahapan Implementasi Kurikulum Merdeka. Sumber instagram /

LINGKAR MADURA - Salah kunci sukses Kurikulum Merdeka adalah pada tahap implementasi. 

Dalam hal ini pendidik dapat terus belajar dan mengembangkan kemampuan dirinya untuk melakukan yang terbaik dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka.

Dan yang lebih penting lagi, dalam melakukan pembelajaran yang berpihak kepada murid.

Kemampuan untuk terus belajar merupakan modal penting bagi pendidik. Tahapan ini dikembangkan sebagai langkah atau proses belajar untuk melakukan perubahan atas praktik pembelajaran dan asesmen yang perlu dilakukan pendidik saat mereka menggunakan Kurikulum Merdeka.

Baca Juga: PREDIKSI PERTANDINGAN Persebaya vs Persita di Liga 1 Hari Ini, 1 Agustus 2022

Secara teknis pendidik dapat mengimplementasikan Kurikulum Merdeka pada tahap yang berbeda.

Namun demikian, secara filosofis setiap tahap dirancang agar pendidik tetap mengacu pada prinsip-prinsip pembelajaran dan asesmen (Prinsip Pembelajaran dan Prinsip Asesmen dapat dipelajari dalam Panduan Pembelajaran dan Asesmen).

Kesiapan pendidik dan satuan pendidikan tentu berbeda-beda, oleh karena itu tahapan implementasi ini dirancang agar setiap pendidik dapat dengan yakin dan percaya diri mencoba mengimplementasikan Kurikulum Merdeka.

Baca Juga: Fakta Mengejutkan! Jumlah Bobotoh di GBLA saat Persib Keok dari Madura United Hanya 5000 Orang, Ada Apa?

Halaman:

Editor: Nawaf

Sumber: Instagram @guru.dikdas.kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x