Contoh Teks MC Pengajian Bulan Suci Ramadhan, Lengkap dengan Susunan Acaranya!

13 April 2022, 12:12 WIB
Contoh Teks MC Acara Halal Bi Halal 2022 /Tangkapan layar Instagram/ @novayunita.oesman/

LINGKAR MADURA - Dalam artikel berikut ini berisi contoh teks MC yang bisa digunakan dalam acara pengajian pada Bulan Suci Ramadhan.

Seperti yang diketahui, MC atau Master Of Ceremony adalah sebuah pekerjaan atau kegiatan memandu sebuah acara, baik yang bersifat formal maupun yang non-formal.

Dalam sebuah acara, MC yang digunakan minimal 1 orang hingga maksimal 4 orang dalam satu panggung.

Di Bulan Suci Ramadhan semua orang berlomba-lomba dalam kebaikan dan biasanya hampir disemua masjid sering mengadakan acara-acara pengajian.

Dalam memandu acara pengajian, seorang MC sangat disarankan untuk menggunakan teks MC, agar semua runtutan acara tidak ada yang terlewat dan acara berjalan sesuai rencana.

Berikut ini adalah contoh teks MC yang bisa digunakan dalam acara pengajian pada Bulan Suci Ramadhan.

 Baca Juga: Contoh Teks MC Kegiatan Pondok Ramadhan atau Pesantren Kilat, Simak Contoh Lengkap dan Susunannya!

Assalamualaikum Wr.Wb

Yang terhormat ustad ...

Yang saya hormati bapak takmir masjid ...

Yang saya hormati ketua panitia penyelenggara dan seluruh hadirin yang saya muliakan

 

Pertama, marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Ilahi Rabbi, Allah Yang Maha Agung yang telah melimpahkan seluruh rahmat dan nikmatnya, sehingga kita bisa hadir pada acara pengajian rutin di Bulan Suci Ramadhan yang sangat mulia ini.

Kedua, sholawat dan salam semoga selalu tercurah kepada junjungan nabi besar kita Muhammad SAW yang sudah membimbing umatnya dari jalan gelap gulita menuju jalan terang dan diridhai oleh Allah SWT.

Saya selaku Mater Of Ceremony atau MC, akan menyampaikan susunan acara pengajian rutin di Bulan Suci Ramadhan pada sore hari ini.

 

Pertama, Pembukaan dengan bacaan basmallah yang dilanjutkan dengan membaca surat Al-Fatihah

Kedua, pembacaan surat Ar-Rahman

Ketiga, sambutan takmir masjid ...

Keempat, sambutan dari ketua panitia penyelengara ...

Kelima, tampilan Nasyid dari Tim Remaja Masjid

Keenam, tausiyah yang akan dibawakan oleh ustad ...

Sesi pertanyaan dari para hadirin

Doa bersama yang akan dipimpin oleh ustad ...

Penutup

 

Demikianlah, acara demi acara telah dilewati, saya selaku Master Of Ceremony atau MC mengucapkan terima kasih atas partisitasi para hadirin semua.

Dan mohon maaf apabila ada tutur kata dan tingkah laku yang kurang berkenan.

Akhirul Kalam, Billahi Fii Sabililhaq, Wassalamualaikum Wr.Wb

Baca Juga: Contoh Teks MC Acara Formal, Lengkap Dengan Susunan Acaranya!

Demikian contoh teks MC yang bisa digunakan dalam acara pengajian pada Bulan Suci Ramadhan.***

Editor: Machallafri Iskandar

Tags

Terkini

Terpopuler