AFF U-16: Kemenangan Besar Indonesia Dilewati Timor Leste!

- 4 Agustus 2022, 19:37 WIB
AFF U-16, Timor Leste (putih) menghancurkan Brunei Darussalam. Sumber gambar Instagram @aff.presse
AFF U-16, Timor Leste (putih) menghancurkan Brunei Darussalam. Sumber gambar Instagram @aff.presse /

LINGKAR MADURA - Dari ajang Piala AFF U-16 2022, kemenangan besar Indonesia telah dilewati oleh Timor Leste.

Timnas Indonesia U-16, Rabu malam, 3 Agustus menciptakan kemenangan terbesar di perhelatan piala AFF U-16. 

Anak-anak asuhan Bima Sakti sukses meremukkan Timnas Singapura U-16 dengan skor telak 9-0 di stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta.

Baca Juga: Penyerang Rans Cilegon FC Optimis Timnya Bisa Raih Kemenangan Melawan Bali United

Gol Indonesia dicetak melalui hattrick Nabil Asyura, dua gol Kafiatur Riski Afrisal, serta satu gol masing-masing dari Hanif Ramadhan, Risky, Marifat, dan I Komang Putra.

Hasil itu membuat Indonesia memuncaki klasemen Grup A dengan 6 poin. 

Indonesia berpoin sama dengan Vietnam namun unggul selisih gol.

Baca Juga: 2 Alasan Marc Klok Ditunjuk Menjadi Kapten Persib Bandung

Garuda Muda berselisih gol 11-0 sedangkan Vietnam 10-1.

Halaman:

Editor: Nawaf

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x