Hasil Indonesia Open 2022: Ginting Tumbang Lawan Axelsen, Wakil Denmark Maju ke Semifinal

- 17 Juni 2022, 21:25 WIB
Anthony Sinisuka Ginting
Anthony Sinisuka Ginting /Syalzhabillah /Instagram.com/@sinisukanthony

LINGKAR MADURA - Pada Indonesia Open 2022 malam hari ini, di babak tunggal putra akan menyajikan pertandingan antara wakil Indonesia vs Denmark.

Wakil Indonesia ada Anthony Sinisuka Ginting akan melawan wakil Denmark, Victor Axelsen.

Seperti diketahui, Ginting adalah satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil melaju di perempat final.

Pertandingan Indonesia Open malam hari ini akan disiarkan langsung di RCTI Plus secara Gratis.

Baca Juga: Indonesia Open 2022: Ini Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming Babak 16 Besar

Pada game pertama, Axelsen berhasil menguasai jalannya pertandingan, terbukti dengan poinnya yang terus memimpin.

Meski Ginting dalam kondisi kalah poin, dirinya terus bertahan dan terus berusaha mengejar poin dari Axelsen.

Game pertama, berhasil dimenangkan oleh Victor Axelsen dengan 21-13.

Di game kedua, Anthony Sinisuka Ginting bermain lebih rileks, sehingga berhasil memimpin poin, meskipun terus dikejar oleh Victor Axelsen.

Yang diharapkan masyarakat Indonesia akhirnya terkabul, Ginting berhasil memenangkan game kedua dengan poin 21-18.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Indonesia Open 2022 Hari Kedua, 6 Melaju Satu Unggulan Tumbang

Berbeda dengan babak kedua, Ginting seakan kalah mental dengan Axelsen.

Poin dari Ginting jaraknya begitu jauh dengan poin Axelsen.

Dan terlihat, mental Axelsen terlihat lebih berambisi dan akurasi pukulannya lebih tinggi daripada Ginting

Dan akhirnya, game ketiga dimenangkan oleh Axelsen dengan poin 21-9.

Dengan gagalnya Ginting melaju ke semifinal, wakil Indonesia menyisahkan satu wakil lagi dari ganda putra.

Ini poin akhir dari pertandingan Indonesia Open 2022, antara Ginting vs Axelsen.

Anthony Sinisuka Ginting 13 21 9
Victor Axelsen 21 18 21

Baca Juga: Indonesia Tempatkan Dua Wakil di Sektor Ganda di Final Indonesia Open 2021

Demikian hasil Indonesia Open 2022 antara Anthony Sinisuka Ginting melawan Axelsen, yang berhasil dimenangkan oleh wakil Demark.***

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: RCTI Plus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah