TERBARU! Perolehan Sementara Medali Sea Games: Indonesia Tinggalkan Singapura, Tersisa 104 Medali Emas

- 21 Mei 2022, 13:50 WIB
Eko Yuli Irawan kembali sumbangkan medali emas SEA Games 2022 dari cabor angkat besi
Eko Yuli Irawan kembali sumbangkan medali emas SEA Games 2022 dari cabor angkat besi /Antara/

LINGKAR MADURA - Dari ajang Sea Games, update terbaru perolehan sementara medali Sea Games. Indonesia tinggalkan Singapura, tersisa 104 medali emas.

Memasuki hari kesembilan sejak pembukaan, Sea Games ke-31 di Vietnam masih diwarnai persaingan perebutan medali.

Sea Games ke-31 sendiri berlangsung dari tanggal 12 Mei hingga tanggal 23 Mei 2022. Artinya tersisa 2 hari lagi bagi semua konetingen atau negara untuk memperebutkan sisa-sisa medali dan memantapkan posisi klasemen.

Hingga Sabtu pagi, 21 Mei 2022, tuan rumah Vietnam masih terlalu kokoh di puncak klasemen.

Vietnam sudah mengoleksi 164 emas, 97 perak dan 96 perunggu.

 Baca Juga: Malaysia akan Hadapi Indonesia dalam Perebutan Medali Perunggu SEA Games 2022

Jika dihitung-hitung dengan sisa dua hari serta sisa medali yang belum diperebutkan, sangat mustahil perolehan medali Vietnam terkejar negara lain.

Sementara itu Thailand ada di posisi kedua dengan 67 emas. Sedangkan Indonesia mulai meninggalkan Singapura di posisi ketiga dengan perbedaan 2 emas.

Kemarin, kontingen Merah Putih menambah sekitar 7 medali emas di antarnya dari cabang Karate atas nama Kata Tim Putra yakni Albiadi, Andy Tomy Aditya Mardana dan Andi Dasril Dwi Dharmawan. Kemudian dari cabang tenis ganda campuran Christopher Benjamin Rungkat Aldila Sutjiadi.

Juga dari cabang Vovinam atas nama Manik Trisna. Cabang Kayak ganda putri Maryati dan Ramlan. Juga angkat besi 61 kg atas nama Eko Yuli Irawan. Kano 500 meter putra atas nama Anwar, Dedi, Sofiyanto dan Yudi. Dan Road individu wanita atas nama Ayustina Priatna Delia.

 Baca Juga: HASIL FINAL E-Sport Mobile Legend SEA Games 2022: Indonesia Bawa Pulang Medali Perak

Berikiut daftar perolehan sementara medali Sea Games ke-31 hingga Sabtu pagi, 21 Mei 2022 jam 08.00 WIB

  1. Vietnam 164 emas 97 perak 96 perungggu, total 357
  2. Thailand 67 emas 77 perak 108 perunggu, total 252
  3. Indonesia 49 emas 69 perak 63 perunggu, total 181
  4. Singapore 47 emas 44 perak 63 perunggu, total 154
  5. Philipina 43 emas 59 perak 82 perunggu, total 184
  6. Malaysia 36 emas 40 perak 79 perunggu, total 155
  7. Myanmar 8 emas 15 emas 22 perunggu, total 45
  8. Kamboja 7 emas 9 perak 26 perunggu, total 42
  9. Laos 1 emas 7 perak 22 perunggu, total 30
  10. Brunei Darussalam 1 emas 1 perak 1 perunggu, total 3
  11. Timor Leste 0 emas 2 perak 1 perunggu, total 3.

 Baca Juga: Marc Klok Ajak Tegakkan Kepala Kontra Malaysia, Usai Indonesia Gagal Raih Emas SEA Games

Hingga hari ini medali emas yang tersisa tingal sekitar 104 medali dari total 526 medali yang diperebutkan. Artinya sudah tak mungkin lagi perolehan medali emas Vietnam terkejar oleh negara manapun.*** 

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: seagames2021.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x