Benarkah Gaji Marco Simic Tidak Dibayar Selama 1 Tahun oleh Persija Jakarta?

- 27 April 2022, 15:29 WIB
Marci Simic memilih pergi dari Persija Jakarta setelah gajinya tidak di penuhi selama satu tahun /
Marci Simic memilih pergi dari Persija Jakarta setelah gajinya tidak di penuhi selama satu tahun / /Instagram - @marcosimic_77

LINGKAR MADURA – Kabar mengejutkan datang dari Marco Simic dan Persija Jakarta, dimana penyerang andalan tim ibukota tersebut memilih pergi.

Marco Simic yang merupakan penyerang andalan Persija Jakarta dalam beberapa musim terakhir memilih meninggalkan tim Macan Kemayoran pada musim ini.

Alasan Marco Simic memilih pergi dari Persija Jakarta tertulis dalam unggahan instagram pribadi dirinya pada 26 April 2022.

Dimana dalam unggahan tersebut Marco Simic menceritakan apa yang mendasari dirinya untuk lepas dari Persija Jakarta pada bursa transfer musim ini.

Baca Juga: Sinopsis Film The Doll 3 Jangan Lupa Catat Tanggal Rilisnya, Benarkah Sebarkan Teori Mengerikan?

“ Dengan berat hati saya harus menuliskan bahwa saya sudah mengakhiri kontrak saya secara sepihak dengan Persija Jakarta karena klub telah melanggar kontrak dengan tidak membayar gaji saya selama satu tahun” tulisnya dikutip Lingkar Madura dari laman instagram pribadi Marco Simic.

Pemain yang berposisi sebagai penyerang ini juga menceritakan bagaimana banyak momen yang telah dihabiskan bersama Maca Kemayoran.

Lewat unggahan tersebut Marco Simic menjelaskan bahwa keputusan sulit telah diambilnya setelah membela Persija Jakarta selama 4,5 tahun dan memberikan 4 trofi terhadap klub tersebut.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Hari Ini Rabu 27 April 2022: Kamu Harus Cintai Diri Sendiri, Saatnya Dengarkan Kata Hati

Halaman:

Editor: Yoga Pratama Widiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah