Profil dan Biodata Shesar Hiren Rhustavito, Penentu Kemenangan Indonesia di Fase Grup Piala Thomas Cup 2020

- 15 Oktober 2021, 01:28 WIB
Profil Shesar Hiren Rhustavito Penentu Tim Thomas Indonesia Lolos ke Babak Perempat Finas Pila Thomas 2020
Profil Shesar Hiren Rhustavito Penentu Tim Thomas Indonesia Lolos ke Babak Perempat Finas Pila Thomas 2020 /Instagram/@badminton.ina/

LINGKAR MADURA - Shesar Hiren Rhustavito yang biasa akrab disapa Vito sudah dua kali jadi penentu kemenangan Indonesia di fase grup Piala Thomas 2020.

Vito menjadi penentu kemenangan Tim Thomas Indonesia saat bertemu Chinese Taipe pada pertandingan terkahir di grup A.

Pada pertandingan tersebut Vito berhasil mengalahkan Chi Yu Jen dengan skor 16-21, 21-18, dan 21-19.

Baca Juga: Jadwal Thomas dan Uber Cup Hari Ini Kamis 14 Oktober 2021 Beserta Daftar Negara yang Lolos

Kemenangan yang didapatkan Vito ini membuat Indonesia unggul 3-2 dari Chinese Taipe, dan berhasil menjadi juara grup A, dan menghantarkan Indonesia pada babak Perempat Final Piala Thomas 2020.

Sebelumnya,Pria kelahiran Sukharjo, 3 Maret 1994 ini juga berhasil menjadi penentu kemenangan Indonesia dari Thailand pada pertandingan kedua di fase grup ini.

Vito yang merupakan unggulan ketiga tunggal putra Indonesia ini, saat ini berada di peringkat 19 dunia versi Badminton World Federation (BWF).

Baca Juga: Tim Piala Thomas Indonesia Pastikan Tiket Ke Perempat Final Setelah Tumbangkan Chinese Taipe

Dikutip dari Website resmi BWF, pada 14 Oktober 2021, Vito telah mencatatkan 147 kemenangan selama karirnya sebagai pemain Bulutangkis profesional.

Halaman:

Editor: Erik Okta Nurdiansyah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x