Hati-Hati Denda Kartu Kuning dan Merah BRI Liga 1 Naik Lebih dari 60 Persen!

22 Juli 2022, 09:25 WIB
Harga denda kartu kuning dan merah naik di Liga 1. Sumber Instagram @teransfer /

LINGKAR MADURA - BRI Liga 1 musim 2022 segera digelar. Tim-tim peserta sudah siap berlaga baik home maupun away.

Tak terasa akhirnya BRI Liga 1 musim 2022-2023 sehari lagi akan dimulai.

Penantian berbulan-bulan hampir usai, kick off kompetisi kasta tertinggi di Indonesia itu segera dibunyikan, Sabtu, 23 Juli 2022.

Baca Juga: Jelang Laga Perdana Liga 1 Bobotoh Persib dapat Kabar Menggembirakan

Laga pembuka atau opening ceremony BRI Liga 1 akan ditandai dengan pertandingan antara juara bertahan Bali United vs Persija

Jakarta di Stadion I Wayan Dipta Gianyar Bali. Adapun kick off jam 21.00 WITA atau jam 20.00 WIB.

Pertandingan pekan pertama BRI Liga 1 akan memainkan 9 pertandingan dimulai sejak Sabtu, 23 Juli hingga Senin 25 Juli 2022.

Baca Juga: HASIL AKHIR Liverpool Vs Leipzig: The Reds Menang 5-0, Darwin Nunez Borong 4 Gol

Sebanyak 18 tim masing-masing akan memainkan 34 pertandingan yakni 17 di putaran pertama dan 17 laga di putaran kedua.

Total bakal ada 306 pertandingan di musim ini.

Denda Kartu

Perhelatan BRI Liga 1 musim ini cukup banyak hal yang menarik. Selain harga pemain di banyak klub meningkat, ternyata juga 'harga' sebuah kartu bertambah besar.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Besok, 22 Juli 2022: Ada Musuh di Tempat Kerja, Pilihlah Teman yang Tepat

 PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku penyelenggara Liga 1 memutuskan untuk menaikkan harga denda untuk kartu kuning dan kartu merah yang didapat oleh para pemain di Liga 1 2022-2023. 

Hal ini dilakukan PT LIB untuk meminimalisir pelanggaran dan terjadinya permainan kasar dalam pertandingan. 

Kenaikan harga dengan kartu kuning lebih dari 60% dibandingkan musim lalu. 

Baca Juga: Inilah Regulasi Pemain Asing Pendatang Baru Liga 1 2022 Berdasarkan Asal Strata Kompetisi

Demikian juga kenaikan harga denda Kartu merah mencapai 71%.

Jumlah denda Kartu Kuning dari Rp. 3.000.000, naik menjadi Rp 5.000.000. Dan Kartu Merah dari Rp. 5.000.000 naik menjadi Rp 7.000.000.

Maka bisa dibayangkan, jika sebuah tim dalam satu pertandingan memperoleh 5 kartu kuning saja harus membayar denda Rp25 juta! 

Wasit diharapkan tegas dan adil dalam memimpin pertandingan.

Baca Juga: Ajarkan 7 Hal Ini dalam Mendidik Anak Laki-Laki agar Menjadi Gentleman

"Gak apa-apa biar pemain pada sadar kalau bikin pelanggaran itu mahal. Kasihan pemain lain yang sama sama cari nafkah di sepakbola," ujar seorang warganet berakun @dicaprio***.

Editor: Nawaf

Sumber: Instagram @teransfer

Tags

Terkini

Terpopuler