Inilah Line Up Pertandingan Indonesia vs India di Final Piala Thomas Cup 2022 Hari Ini 15 Mei 2022

15 Mei 2022, 09:41 WIB
Inilah line up pemain pada parta final Piala Thomas Cup 2022 antara Indonesiavs India hari ini, 15 Mei 2022 pukul 13.00 WIB /Instagram.com/@badminton.ina

LINGKAR MADURA - Berikut ini line up pemain yang diturunkan pada laga Indonesia vs India di Final Piala Thomas Cup 2022.

Tim Badminton Indonesia akan menghadapi India pada final Piala Thomas Cup hari ini, 15 Mei 2022.

Pertandingan tersebut akan berlangsung hari ini, Minggu 15 Mei 2022 pukul 13.00 WIB.

Baca Juga: Daftar Negara yang Lolos Final Thomas Cup 2022, Ada Indonesia Vs India Pada 15 Mei Mendatang

Sebelum melaju ke partai final, Indonesia telah mengandaskan 2 tim kuat di babak sebelumnya.

Pada partai Quarter Final, Indonesia sukses mengalahkan China dengan skor 3-0.

Sementara di babak semifinal, Anthony Sinisuka Ginting dan kawan-kawan berhasil mengandaskan Jepang dengan skor tipis 3-2.

Baca Juga: Thomas Cup Indonesia ke Final, Warganet Masih Terkesan Ngamuknya Babah Ahsan dan Kevin

Sementara India harus berjuang mati-matian untuk bisa mencapai laga final Piala Thomas Cup 2022.

Di babak Quarter Final sampai semifinal, India berhasil mengalahkan Malaysia dan Denmark dengan skor tipis 3-2.

Sebagaimana dilansir dari Instagram @badmintalk_com, berikut line up pemain yang akan diturunkan oleh kedua tim pada laga final Piala Thomas Cup 2022:

Baca Juga: Semifinal Piala Thomas 2022: Ganda Ahsan/Kevin Sumbang Angka, Simak Hasil Sementara Indonesia VS Jepang

Partai 1

Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Lakshya Sen (India)

Partai 2

Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)

Partai 3

Jonatan Christie (Indonesia) vs Srikant Kidambi (India)

Baca Juga: Hasil Piala Thomas 2022: Laga MomoGi Dimenangkan Ginting, Simak Hasil Sementara Indonesia Vs Jepang

Partai 4

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs M.R Arjun/Dhruv Kapila (India)

Partai 5

Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) vs H.S. Prannoy (India).***

Editor: Erik Okta Nurdiansyah

Sumber: Instagram @badmintalk_com

Tags

Terkini

Terpopuler