Pasca Bentrok Vs Bali United, Channel YouTube Persib Hilang, Diretas Hacker Russia?

- 14 Juni 2022, 16:24 WIB
Akun YouTube Persib TV dihacker. Sumber gambar Instagram @stay_persib
Akun YouTube Persib TV dihacker. Sumber gambar Instagram @stay_persib /

LINGKAR MADURA - Pasca bentrok dengan dengan Bali United di laga Piala Presiden, Channel YouTube Persib Bandung dikabarkan hilang. Apakah benar diretas hacker Russia?

Beberapa jam setelah pertandingan Persib Bandung vs Bali United di laga pertama Piala Presiden Grup C, dikabarkan Channel Youtube Persib Bandung dengan nama Persib TV menghilang.

Sementara pantauan Republik Bobotoh di media sosial, akun Twitter @PersibWorld sudah menginformasikannya pada hari yang sama Selasa, 13 Juni 2022 pukul 12.00 WIB, bahwa benar akun YouTube Persib TV hilang.

Baca Juga: Filipina Takluk 4-0 dari Palestina, Peluang Indonesia untuk Lolos Piala Asia 2023 Semakin Terbuka

Akun twitter @rickynsas mengunggah tangkapan layar saat akun Persib TV dipergunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

"Beberapa jam setelah pertandingan melawan Bali United, Youtube Persib telah diretas oleh beberapa pecandu kripto," tulis akun @rickynsas.

Para Bobotoh terkejut sekaligus marah dengan hilangnya channel Persib TV padahal sudah memiliki subscriber 1,5 juta lebih dan terbanyak di Indonesia di antara channel YouTube tim Indonesia lainnya.

Baca Juga: Malaysia Vs Bangladesh, Bisa Tentukan Nasib Indonesia di Piala Asia 2023

Sementara itu akun @rickynsas mengatakan bahwa channel YouTube Persib TV dibobol hacker Russia bernama mabradeuh. Si hacker memaksinnya untuk streaming Kripto

Halaman:

Editor: Erik Okta Nurdiansyah

Sumber: Instagram @bobotohtaqwa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x