Jasad Eril Ditemukan, Warganet Langitkan Doa di Postingan IG Ridwan Kamil

- 10 Juni 2022, 06:26 WIB
Polisi Swiss Temukan Jasad Anak Ridwan Kamil Eril, Atalia: Alhamdulillah Allahu Akbar
Polisi Swiss Temukan Jasad Anak Ridwan Kamil Eril, Atalia: Alhamdulillah Allahu Akbar /Diolah dari Instagram

LINGKAR MADURA - Kabar duka banjiri tanah air dengan ditemukan jasad Emmeril Khan Mumtadz (Eril) pada Rabu, 8 Juni 2022 di Bendungan Engehalde, Swiss.

Informasi tersebut dikabarkan langsung dari unggahan video di akun instagram Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil @ridwankamil yang berisi pesan tentang ditemukan jasad Eril dan pemakaman anak sulungnya di Bandung.

"Allahuakbar!
Alhamdulillah ya Allah engkau telah mengabulkan doa kami
Jenazah Ananda Emmeril Khan Mumtadz sudah ditemukan
Jenazah Eril insya Allah akan kembali ke tanah air di hari Minggu dan dimakamkan di hari Senin
Terima kasih kepada KBRI Swiss dan kepolisian atau pemerintah Kota Bern atas kerja kerasnya
Jazakallah kepada semua pihak yang turut membantu dalam pencarian dan kepada yang ikhlas mendoakan riil semoga Allah SWT membalas berlipat kebaikan dan keikhlasan anda semua
Sungguh Tuhanku kami tenang sekarang
Engkau sungguh maha pengasih maha penyayang dan maha pengampun doa kami."

Baca Juga: Apakah Meninggal Karena Tenggelam Termasuk Mati Syahid? Simak Penjelasan Buya Yahya Tentang Eril Berikut Ini!

Video ini dibanjiri komentar dari berbagai kalangan masyarakat.

Tak hanya masyarakat umum, kalangan artis/selebriti Indonesia pun turut berduka cita dan melangitkan doa untuk anak Ridwan Kamil, Eril.

"ya Allah… lega…. sedih…. campur aduk…terima kasih ya Allah…. alhamdulillah." Tulis doa @irfanhakim75.

"Semoga Assyagid Emmeril Kahn dijadikan kuburannya Raudhoh Min Riyadil Jannah dan mendapatkan rahmatNya Allahu Azzawajalla dan syafaatnya Rasulullah jannah insya Allah akang yang sabar akang Allah lebih sayang sama erill akang Syahiddd Bismillahh." Doa dari @habibusmanbinyahya.

"la Haula Wala quwwata Illa bilahill aliyil Adzim Alhamdulillahirabbil ‘alamin…. Ya Rabb, bibir ini tak hentinya mengucap syukur dan jiwa ini tak hentinya memuji kebesaran-Mu Terima kasih ya Allah… Ananda Eril akan pulang Allahummaghfurla-hu warham-hu wa ‘aafi-hi wa’fuan-hu Insya Allah husnul Khatimah." Tulis @teukuwisnu.

Halaman:

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x