Bikin Nangis, Ungkapan Ridwan Kamil Melepas Eril di Pinggir Sungai Aare Swiss

- 4 Juni 2022, 14:08 WIB
Ilustrasi/karikatur Ridwan Kamil bersama keluarga menghadap sungai Aree/Twitter.com @ExtraFootballID
Ilustrasi/karikatur Ridwan Kamil bersama keluarga menghadap sungai Aree/Twitter.com @ExtraFootballID /

LINGKAR MADURA - Bikin menangis, begini ungkapan Ridwan Kamil melepas Eril di pinggir sungai Aare Swiss.

Eril atau Emmeril Kahn Mumztadz belum juga diketemukan. Namun pihak keluarga Ridwan Kamil sudah mengikhlaskan kalau Eril sudah tiada.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan istrinya Atalia Praratya bahkan sudah pulang dari Swiss sejak kemarin.

Juga putrinya, anak kedua yang konon selamat karena diselamatkan sang Kakak dan warga setempat.

Ridwan Kamil atau Kang Emil kemarin sore WIB terlihat berjalan di sebuah bandara internasional di Qatar diikuti istrinya Atalia Praratya dan putrinya. Mungkin sedang transit pesawat.

Baca Juga: Keluarga Ridwan Kamil Ikhlaskan Kepergian Eril, MUI Jawa Barat Ajak Warga Shalat Ghaib

Banyak yang terisak melihat Kang Emil berjalan menyeret koper pakaian diikuti dua orang yang dicintainya. Kang Emil terlihat agak gontai dengan tatapan mata kosong.

"Ya Allah, pergi berempat, pulang bertiga," ujar seorang warganet di jagat twitter.

Kini Kang Emil sudah pulang ke tanah air, merelakan anak lelakinya kembali ke Rahmatullah, meski tanpa diketahui jasadnya.

Halaman:

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x