Terkuak Alasan Indonesia yang Disebut Mundur dari Kejuaraan Dunia BWF 2021 oleh Media Asing

- 8 Desember 2021, 05:19 WIB
Ilustrasi. Benarkah tim bulu tangkis Indonesia mundur dari kejuaraan dunia BWF 2021 di Spanyol akibat anggaran? Ini kata media asing.
Ilustrasi. Benarkah tim bulu tangkis Indonesia mundur dari kejuaraan dunia BWF 2021 di Spanyol akibat anggaran? Ini kata media asing. /Pixabay/saif71

LINGKAR MADURA – Baru-baru ini, media Malaysia mengungkapkan tim bulutangkis Indonesia akan mundur dari Kejuaraan Dunia bulutangkis BWF 2021 yang akan digelar di Spanyol.

Kejuaraan Dunia BWF 2021 akan berlangsung di Palacio de Los Deportes Carolina Marin Arena, Huelva, Spanyol mulai minggu 12 hingga 19 Desember 2021 mendatang.

 Baca Juga: Akurasi Hawkeye Dipertanyakan Pemain Bulutangkis Denmark, BWF Belum Berikan Klarifikasi

Akan ada 16 wakil Indonesia yang berlaga di Kejuaraan Dunia BWF 2021, yang terdiri dari empat sektor tunggal putra, dua tunggal putri empat ganda putra, dua ganda pitri dan empat ganda campuran.

Berdasarkan hasil drawing Kejuaraan Dunia BWF 2021, ada enam wakil Indonesia yang dipastikan mendapatkan bye dan langsung lolos ke babak kedua.

Mereka adalah ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan serta Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto.

Tak hanya itu, di sektor ganda putri Greysia Polii-Apriyani Rahayu dan ganda campuran pasangan Praveen Jordan-Melati Daeva Oktavianti serta Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari, juga langsung lolos ke babak kedua.

 Baca Juga: Jadwal Pertandingan Tim Bulutangkis Indonesia di Olimpiade Tokyo Hari Senin 26 Juli 2021

Baca Juga: Bali Jadi Tuan Rumah Tiga Turnamen Bulutangkis Internasional pada Bulan November 2021

Halaman:

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: Haloyouth


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x