Kapan Malam Nisfu Syaban Tahun 2023? Ini Jadwal, Niat Puasa, dan Tata Cara Sholat Sunnah

- 5 Maret 2023, 11:23 WIB
Informasi tentang kapan malam Nisfu Syaban tahun 2023, lengkap dengan jadwal, niat puasa, dan tata cara sholat sunnah.
Informasi tentang kapan malam Nisfu Syaban tahun 2023, lengkap dengan jadwal, niat puasa, dan tata cara sholat sunnah. /PIXABAY/@mohamed_hassan/

LINGKAR MADURA – Berikut adalah informasi tentang kapan malam Nisfu Syaban di tahun 2023, simak jadwal, niat puasa, dan tata cara sholat sunnah.

Sebagai informasi, Nisfu Syaban diperingati setiap tanggal 15 Syaban. Jika melihat dari kalender masehi 2023 dari Kementerian Agama, 15 Syaban 1444 H jatuh pada Rabu, 8 Maret 2023.

Dengan demikian, malam Nisfu Syaban akan dimulai sejak Selasa, 7 Maret 2023 malam hari.

Ada beberapa amalan yang bisa dilakukan salah satunya yaitu berpuasa pada hari ke-15 bulan Syaban yang disebut dengan Nisfu Syaban.

Baca Juga: SPOILER Tokyo Revengers Season 2 Episode 9 serta Link Nonton Sub Indo bukan di Anoboy dan Otakudesu

Adapun bacaan niat puasa Nisfu Syaban adalah sebagai berikut sebagaimana dilansir oleh LINGKAR MADURA dari laman Tebuireng Online

نويت صوم غد يوم نصف شعبان سنة لله تعالى

Artinya: “Saya niat puasa nisfu sya’ban sunnah karena Allah ta’ala”

Berikut bacaan doa Nisfu Syaban dan tata cara sholat Nisfu Syaban:

1. Membaca niat sholat

اُصَلِّىْ سُنَّةَ لَيْلَةِ نِصْفُ شَعْبَانَ رَكْعَتَيْنِ لِلّٰهِ تَعَالَى

Artinya:

“Saya sholat sunnat Nisfu Syaban dua rakaat karena Allah Ta’ala”

2. Takbiratul ihram (lakukan gerakan seperti sholat sunnah pada umumnya)

3. Pada rakaat pertama setelah membaca al-fatihah, kemudian membaca surah al-Kafirun.

Baca Juga: Lirik Lagu Sanes – Guyon Waton feat Denny Caknan yang Viral di TikTok Dilengkapi Terjemahan Indonesia

4. Pada raka’at kedua, setelah membaca al-fatihah kemudian membaca surah al-ikhlas, lanjukan hingga salam

5. Kemudian juga disunnahkan membaca surah Yasin sebanyak tiga kali.

- Yasin pertama: memohon dipanjangkan umur karena ibadah kepada Allah.

- Yasin kedua: memohon rizki yang banyak karena ibadah kepada Allah.

- Yasin ketiga: memohon keteguhan iman, supaya tetap istiqomah dalam kebaikan dan kebenaran sampai akhir hayat (khusnul khotimah).

Kemudian dilanjut dengan membaca doa di bawah ini:

اَللَّهُمَّ يَا ذَا الْمَنِّ وَ لا يَمُنُّ عَلَيْكَ يَا ذَا اْلجَلاَلِ وَ اْلاِكْرَامِ ياَ ذَا الطَّوْلِ وَ اْلاِنْعَامِ لاَ اِلهَ اِلاَّ اَنْتَ ظَهْرَ اللاَّجِيْنَ وَجَارَ الْمُسْتَجِيْرِيْنَ وَ اَمَانَ اْلخَائِفِيْنَ . اَللَّهُمَّ اِنْ كُنْتَ كَتَبْتَنِى عِنْدَكَ فِيْ اُمِّ اْلكِتَابِ شَقِيًّا اَوْ مَحْرُوْمًا اَوْ مَطْرُوْدًا اَوْ مُقْتَرًّا عَلَىَّ فِى الرِّزْقِ فَامْحُ اللَّهُمَّ بِفَضْلِكَ فِيْ اُمِّ اْلكِتَابِ شَقَاوَتِي وَ حِرْمَانِي وَ طَرْدِي وَ اِقْتَارَ رِزْقِي وَ اَثْبِتْنِىْ عِنْدَكَ فِي اُمِّ اْلكِتَابِ سَعِيْدًا مَرْزُوْقًا مُوَفَّقًا لِلْخَيْرَاتِ فَإِنَّكَ قُلْتَ وَ قَوْلُكَ اْلحَقُّ فِى كِتَابِكَ الْمُنْزَلِ عَلَى نَبِيِّكَ الْمُرْسَلِ يَمْحُو اللهُ مَا يَشَاءُ وَ يُثْبِتُ وَ عِنْدَهُ اُمُّ اْلكِتَابِ. اِلهِيْ بِالتَّجَلِّى اْلاَعْظَمِ فِي لَيْلَةِ النِّصْفِ مِنْ شَهْرِ شَعْبَانَ الْمُكَرَّمِ الَّتِيْ يُفْرَقُ فِيْهَا كُلُّ اَمْرٍ حَكِيْمٍ وَ يُبْرَمُ اِصْرِفْ عَنِّيْ مِنَ اْلبَلاَءِ مَا اَعْلَمُ وَ مَا لا اَعْلَمُ وَاَنْتَ عَلاَّمُ اْلغُيُوْبِ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَ صَحْبِهِ وَ سَلَّمَ . اَمِيْنَ

Artinya: Ya Allah, Dzat Pemilik anugrah, bukan penerima anugrah. Wahai Dzat yang memiliki keagungan dan kemuliaan. Wahai dzat yang memiliki kekuasaan dan kenikmatan. Tiada Tuhan selain Engkau, Engkaulah penolong para pengungsi, pelindung para pencari perlindungan, pemberi keamanan bagi yang ketakutan. Ya Allah, jika Engkau telah menulis aku di sisiMu di dalam Ummul Kitab sebagai orang yang celaka atau terhalang atau tertolak atau sempit rezeki, maka hapuskanlah, wahai Allah, dengan anugrahMu, dari Ummul Kitab akan celakaku, terhalangku, tertolakku dan kesempitanku dalam rezeki, dan tetapkanlah aku di sisimu, dalam Ummul Kitab, sebagai orang yang beruntung, luas rezeki dan memperoleh taufik dalam melakukan kebajikan.

Baca Juga: Link Nonton Film Waktu Maghrib Dilengkapi Sinopsis bukan di LK21, Bioskopkeren, atau IndoXXI

Sungguh Engkau telah berfirman dan firman-Mu pasti benar, di dalam Kitab Suci-Mu yang telah Engkau turunkan dengan lisan nabi-Mu yang terutus: “Allah menghapus apa yang dikehendaki dan menetapkan apa yang dikehendakiNya dan di sisi Allah terdapat Ummul Kitab.

Wahai Tuhanku, demi keagungan yang tampak di malam pertengahan bulan Sya’ban nan mulia, saat dipisahkan (dijelaskan, dirinci) segala urusan yang ditetapkan dan yang dihapuskan, hapuskanlah dariku bencana, baik yang kuketahui maupun yang tidak kuketahui.

Engkaulah Yang Maha Mengetahui segala sesuatu yang tersembunyi, demi RahmatMu wahai Tuhan Yang Maha Mengasihi. Semoga Allah melimpahkan solawat dan salam kepada junjungan kami Muhammad SAW beserta keluarga dan para sahabat beliau. Amin

Itulah informasi tentang kapan malam Nisfu Syaban tahun 2023, dilengkapi jadwal, niat puasa, dan tata cara sholat sunnah.***

Editor: Yoga Pratama Widiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x