Kekuatan Kokushibo Apa Saja? Ini 5 Fakta Iblis Bulan Atas Satu di Demon Slayer Kimetsu no Yaiba

- 26 Mei 2023, 21:20 WIB
Kekuatan Kokushibo Apa Saja? Ini 5 Fakta Iblis Bulan Atas Satu di Demon Slayer Kimetsu no Yaiba
Kekuatan Kokushibo Apa Saja? Ini 5 Fakta Iblis Bulan Atas Satu di Demon Slayer Kimetsu no Yaiba /Tangkapan layar iQIYI/

LINGKAR MADURA - Inilah berbagai fakta menarik tentang Kokushibo Iblis Bulan Atas satu Kimetsu no Yaiba lengkap dengan kekuatannya.

Pada serial Kimetsu no Yaiba terdapat kalangan Iblis Bulan Atas yang merupakan pasukan iblis terkuat Kibutsuji Muzan.

Diketahui Kokushibo merupakan Iblis Bulan Atas Satu dan merupakan Iblis Bulan Atas Tekuat.

Lantas apa saja fakta mengenai Kokushibo?

Memiliki 6 Mata

Kokushibo diketahui memiliki enam mata dan tampak beda dengan iblis bulan atas lainnya.

Pertama kali Kokushibo diperlihatkan dalam Demon Slayer Kimetsu no Yaiba Season 3.

Dirinya diperlihatkan sebagai iblis yang menggunakan senjata pedang.

Baca Juga: Kenapa Mata Kokushibo Ada 6? Simak Fakta Tentang Iblis Bulan Atas Satu Berikut

Saudara Kandung Yoriichi

Diketahui Kokushibo merupakan saudara kandung Yoriichi sang pengguna pernapasan Matahari.

Pada mulanya Kokushibo merupakan manusia yang bernama Michikatsu Tsugikuni. Dirinya menjadi iblis karena ingin memiliki kekuatan yang besar dan hidup yang abadi.

Dirinya merasa iri kepada adiknya, yakni Yoriichi Tsugikuni karena tidak bisa melampui kekuatannya yang besar.

Pemburu Iblis Pertama yang menjadi Iblis

Selain Kokushibo juga diketahui ada pemburu iblis lain yang berubah menjadi iblis.

Namun, Kokushibo merupakan pemburu iblis pertama yang memutuskan untuk menjadi iblis.

Sehingga dirinya merupakan Iblis Bulan Atas tertua dalam deretan Iblis Bulan Atas di Kimetsu no Yaiba.

Baca Juga: 10 Fakta Yoriichi Tsugikuni Sang Pemburu Iblis Terkuat Kimetsu No Yaiba, Nomor 9 Tidak Banyak yang Tahu

Pengguna teknik pernapasan bulan

Sebagaimana Iblis Bulan Atas lainnya yang memiliki teknik darah iblis, Kokushibo juga memiliki kekuatan tersebut.

Sebagaimana dilansir dari tasikmalaya.pikiran-rakyat.com, Kokushibou memiliki Teknik Darah Iblis yang disebut Crescent Moon Blades, kekuatan ini membuat dirinya dapat memanipulasi bilah tajam, yang berbentuk seperti bulan sabit dengan jumlah yang banyak

Hal ini selaras dengan kekuatannya ketika menjadi pemburu iblis yaitu pengguna teknik Pernapasan Bulan.

Baca Juga: Kenapa Hantengu Bisa Membelah Diri? Nama 6 Iblis Hantengu dan Kekuatannya di Anime Kimetsu No Yaiba Season 3

Leluhur dari Muichiro Tokito

Fakta terakhir tentang Kokushibo adalah merupakan leluhur dari Hashira Kabut Tokito.

Tidak mengejutkan, karena memang keluarga Muichiro Tokito merupakan ahli pedang.

Muichiro Tokito sendiri juga merupakan sosok berbakat yang disebut-sebut hanya membutuhkan waktu dua bulan untuk menjadi Hashira. ***

Editor: Yoga Pratama Widiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x