Jordi Amat dan Sandy Walsh Resmi Jadi WNI, Ketum PSSI Antar Buat KK dan KTP

- 18 November 2022, 20:37 WIB
Jordi Amat dan Sandy Walsh Resmi Jadi WNI, Ketum PSSI Antar Buat KK dan KTP
Jordi Amat dan Sandy Walsh Resmi Jadi WNI, Ketum PSSI Antar Buat KK dan KTP /Instagram @pssi/

Sebelum resmi menjadi WNI, Jordi Amat merupakan pesepakbola berkewarganegaraan Spanyol, sedangkan Sandy Walsh berkewarganegaraan Belanda.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus Besok 16 November 2022: Beberapa Peluang akan Muncul Bersamaan Hari Ini

Keduanya mengaku sangat bahagia, haru dan bangga usai melakukan sumpah setia kepada NKRI.

Jordi Amat yang saat ini memperkuat tim Johor Darul Ta’zim di Liga Malaysia menyampaikan akan memberikan yang terbaik untuk Indonesia.

“Saya tidak bisa mendeskripsikan perasaan saya saat ini. Saya sangat senang. Saya berjanji akan memberikan segalanya untuk negara ini, untuk negara kita,” ujar Jordi, dikutip dari Pikiran Rakyat.

Jordi pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu proses naturalisasi dirinya menjadi WNI termasuk PSSI.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus Besok 16 November 2022: Beberapa Peluang akan Muncul Bersamaan Hari Ini

Sementara itu, Sandy Walsh menangis terharu ketika dirinya menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

“Menyanyikan lagu Indonesia Raya adalah momen yang sangat Indah. Saya menutup mata dan menangis. Jadi, sekali lagi terima kasih,” kata Sandy. ***

Halaman:

Editor: Yoga Pratama Widiyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah