CEK FAKTA: Video Kementerian Kesehatan Ukraina: 57 Orang Meninggal, 169 Terluka Akibat Serangan Rusia?

- 21 Agustus 2022, 20:02 WIB
Ilustrasi Rusia Ukraina, Biden kunjungi pabrik rudal anti-tank AS untuk menghadapi Ukraina.
Ilustrasi Rusia Ukraina, Biden kunjungi pabrik rudal anti-tank AS untuk menghadapi Ukraina. /Pixabay/OpenClipart-Vectors/

 

LINGKAR MADURA- Video Kementerian Kesehatan Ukraina, 57 orang meninggal, 169 terluka akibat serangan Rusia muncul di Twitter? Cek faktanya disini.

Pada 25 Juli 2022, muncul sebuah unggahan video dari salah satu akun Twitter, bernama @Backup_fis.

Video dari akun Twitter itu menunjukkan seorang reporter yang sedang melaporkan kejadian dengan banyak korban jiwa.

Berita tersebut diberi judul: "Kementerian Kesehatan Ukraina: 57 orang meninggal, 169 orang terluka di seluruh Ukraina akibat serangan Rusia".

Kemudian, akun Twitter, @Backup_fis, memberikan himbauan kepada pengguna Twitter lain agar melihat bagian kiri bawah (bagian judul) dari video yang diunggahnya itu.

Unggahan video dari Twitter tersebut ternyata telah disukai oleh 252 pengguna dan dibagikan ulang lebih dari 200 kali.

Baca Juga: CEK FAKTA: Kabur dari Mako Brimob, Ferdy Sambo Ditembak di Tempat, Hoax atau Fakta? Simak Selengkapnya!

"Lihat bagian kiri bawah. Keadaan kita semakin kacau".

Halaman:

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x