Beredar Kabar Genderuwo Ditemukan di Pasuruan Melalui Video Viral, Benarkah?

- 25 Juni 2022, 11:03 WIB
Video yang diklaim penemuan genderuwo.
Video yang diklaim penemuan genderuwo. /Tangkapan layar TikTok.com/@sebatas_badut69/

Berdasarkan hasil penelusuran Pikiran-Rakyat.com dari akun TikTok @sigrandong_ilik, ditemukan beberapa keterangan dan faktanya.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester City Rekrut Kalvin Phillips, Gabriel Jesus Sepakat Gabung Arsenal

Faktanya, video yang diunggah @sebatas_badut69 merupakan unggahan asli dari akun @sigrandong_ilik.

Akun @sigrandong_ilik memang dikenal kerap membagikan video dengan menampilkan kostum yang menyerupai sosok genderuwo.

Bahkan dalam video aslinya, akun @sigrandong_ilik membagikan video tersebut dengan gaya parodi.

"Hayu atuh temening berenang," kata akun tersebut dalam keterangan videonya.

Akun @sigrandong_ilik juga sering menayangkan video yang menggunakan kostum tersebut dengan gaya jenaka.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta 25 Juni 2022: Aries Pasanganmu akan Memberi Dukungan, Taurus Tahan Ego dalam Hubungan

Sang pemilik akun pernah mengunggah video dengan kostum genderuwo sembari berjoget-joget

Bahkan kostum tersebut digunakan dalam parade kebudayaan di daerahnya tinggal.*** (Zaini Abdul Hakim Aviyanto / pikiran-rakyat.com)

Halaman:

Editor: Yoga Pratama Widiyanto

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x