Cek Fakta: Cita Citata Dikabarkan Meninggal Dunia Lantaran Jarang Muncul di TV, Simak Fakta Lengkapnya!

- 19 Januari 2022, 11:59 WIB
Thumbnail video YouTube yang menyebutkan bahwa Cita Citata Meninggal Dunia.
Thumbnail video YouTube yang menyebutkan bahwa Cita Citata Meninggal Dunia. /Tangkap layar/YouTube Lingkar Gosip

LINGKAR MADURA – Dalam artikel ini berisi informasi Cek Fakta kabar yang mengklaim bahwa artis Cita Citata dikabarkan meninggal dunia.

Baru-baru ini, viral kabar yang mengklaim bahwa Cita Citata dikabarkan meninggal dunia. Hal ini disebabkan lantaran, Cita Citata saat ini sudah jarang muncul di acara-acara TV.

Kabar meninggalnya Cita Citata berawal dari beredar video di kanal YouTube Coretan Tinta Selebritis dengan judul, “INNALILLAHI, PENYANYI DANGDUT CITA CITATA MENINGGAL DUNIA. BEGINI FAKTA SEBENARNYA.”

 Baca Juga: CEK FAKTA: INNALILLAHI Kabar Duka Lama Tak Muncul di Layar Kaca Cita Citata Meninggal Dunia, Benarkah?

Baca Juga: Beredar Kabar Cita Citata Meninggal Dunia, Apakah Ini Alasannya Jarang Muncul di Layar Kaca? Simak Faktanya

Video tersebut menggunakan thumbnail yang berisi foto Cita Citata yang sedang berbaring di rumah sakit dan thumbnail video tersebut juga berisi narasi sebagai berikut:

“INNALILAHI WA INNALILAHI ROJIUN

LAMA TAK MUNCUL DI LAYAR KACA

CITA CITATA MENINGGAL DUNIA”

Video yang diunggah pada 19 Januari 2022 tersebut berdurasi 1 menit 54 detik dan telah ditonton sebanyak 1000 kali.

Lalu benarkah Cita Citata meninggal dunia? Simak fakta lengkapnya diulasan artikel ini.

 Baca Juga: CEK FAKTA: INNALILLAHI Kabar Duka Lama Tak Muncul di Layar Kaca Cita Citata Meninggal Dunia, Benarkah?

Baca Juga: Beredar Kabar Cita Citata Meninggal Dunia, Apakah Ini Alasannya Jarang Muncul di Layar Kaca? Simak Faktanya

Berdasarkan penelusuran tim Lingkar Madura, dalam video tersebut tidak ada penjelasan yang mengatakan bahwa Cita Citata meninggal dunia.

Dalam video tersebut hanya membacakan ulang isi video di kanal Youtube Lingkar Gosip yang mengabarkan Cita Citata meninggal dunia, melainkan mengabarkan berpulangnya Ayah Cita Citata beberapa tahun silam.

Selain itu, thumbnail yang digunakan dalam video tersebut hanyalah hasil suntingan atau editan. Dan hingga saat ini tidak ada pernyataan resmi dari pihak keluarga Cita Citata yang membenarkan kabar tersebut.

Baca Juga: CEK FAKTA: INNALILLAHI Kabar Duka Lama Tak Muncul di Layar Kaca Cita Citata Meninggal Dunia, Benarkah?

Baca Juga: Beredar Kabar Cita Citata Meninggal Dunia, Apakah Ini Alasannya Jarang Muncul di Layar Kaca? Simak Faktanya

Jadi dapat disimpulkan bahwa kabar yang mengklaim Cita Citata meninggal dunia adalah tidak valid atau hoax.

Masyarakat diminta untuk berhati-hati dalam menerima informasi dari sumber yang tidak bertanggungjawab.

Demikian informasi Cek Fakta kabar yang mengklaim bahwa artis Cita Citata dikabarkan meninggal dunia.***

 

 

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: YouTube Coretan Tinta Selebritis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah